Salah satu alasan banyak teman-teman pengguna drupal 6 kenapa ingin meng-upgrade versi drupalnya menjadi versi diatasnya (7 dst..) adalah adanya fasilitas untuk instalasi theme tanpa harus masuk ke panel hostingnya, alias memasukkan theme dengan cara manual ke folder /sites/all/themes nya, kemudian meng-ekstraksnya. Karena memang agak ribet kalo diharuskan buka banyak tab browser dan upload sana-sini.
Bisa dicoba di tampilan drupal 7 keatas, melalui admin >> appearance akan terlihat mudahnya melakukan instalasi theme baru, terlihat fitur Install new theme, seperti tampak dibawah ini.
Ketika sudah diklik pada link tadi, ada 2 opsi yang sama-sama enaknya, yakni bisa di copas kan link URL theme baru dari drupal.org atau bisa juga upload jika sudah punya theme dalam format terkompresi, diakhiri dengan klik Install.
Namun tidak seperti semudah kelihatannya, bagi pengguna drupal pemula (seperti saya..he.he) akan muncul jendela baru yang menanyakan koneksi FTP kita. Pengalaman saya dengan server ubuntu, walaupun username dan password FTP sudah diberikan pun, tak ada jaminan langsung bisa lancar install theme baru, karena masalah pokok nya tidak terselesaikan. Seperti tampak dibawah ini.
Walaupun rasanya username dan password sudah benar, tetap saja ada masalah tidak mau terkoneksi.
Akhirnya dengan sedikit baca sana-sini hal ini bisa diatasi dengan memberikan restriksi chown pada folder site utama, caranya mudah, login saja menggunakan ssh atau langsung ke servernya, kemudian masuk ke folder situs anda trus ketikkan
sudo chown www-data:www-data -R /var/www/www.situsanda.com
kebetulan di ubuntu server saya, situsnya terletak di /var/www/ kalau anda berlokasi di folder lain silakan menyesuaikan.
Tak seberapa lama (tergantung berapa banyak foldernya), ketika kita proses ulang install theme baru dengan cara diatas, maka akan langsung berhasil dengan munculnya progress bar seperti dibawah ini.
Kemudian setelah progress bar selesai, tinggal kita cek saja theme baru di Appearance anda. Semisal saya baru saja upload theme baru Best Responsive maka akan muncul seperti ini.
Oh ya, saya mencoba craa ini di ubuntu server 12.04 dan versi drupal 7.43 lho.
Demikian semoga selalu semangat ngoprek drupalnya. Semoga bermanfaat 🙂
Salam hangat,
Dedy Setyo
More Stories
Video Pembelajaran dengan AI
10 Rekomendasi Aplikasi Quran Reader
Kategorisasi Hardware dan Software