29/03/2024

dedysetyo.net

Berbagi Semangat, Menyebarkan Inspirasi..

Integrasi Moodle dengan Big Blue Button untuk Live Conference

Komunikasi memang dibutuhkan oleh semua manusia, jarak yang berjauhan membuat orang membutuhkan media untuk menghubungkannya. Teknologi saat ini dengan perkembangannya yang begitu pesat, memungkinkan antar manusia yang satu dengan yang lainnya untuk berkomunikasi tatap muka melalui transmisi data. Sekilas info, jika anda akrab dengan komunikasi tatap muka Skype, didapatkan pada November 2014 kemarin techno Kompas melaporkan sudah terhitung 300 juta orang penggunanya, fantastis bukan ?. Ide ini nampaknya menarik jika bisa kita implementasikan untuk pembelajaran e-learning. Namun menggunakan skype dengan jumlah user lebih dari 2 orang akan dikenakan kredit biaya. Berpikir untuk mengintegrasikannya Live Conference dengan Moodle ?. Begini solusinya.

Menggunakan produk open source, kali ini kita akan mencoba mengintegrasikan Moodle dengan live  conference sendiri di jaringan/server anda. Sehingga anda nantinya dapat melakukan meeting/diskusi lebih dari dua orang yang akan melakukan pembicaraan. Kabar baiknya semuanya free alias gratisan !.  Tulisan ini ditujukan untuk anda yang ingin ngoprek tentang pembuatan komunikasi tatap muka gratis. Kita akan menggunakan Big Blue Button (berikutnya disingkat BBB).

Sekedar informasi, BBB ini merupakan produk open source dengan lisensi GNU GPL sehingga memungkinkan untuk penggunanya memodifikasi source code sesuai dengan kebutuhan masing-masing usernya. Ketika tulisan ini dibuat sudah sampai versi 0.9 beta. Untuk ujicoba penggunanya, BBB menyediakan versi trial yang bisa diintegrasikan dengan Moodle kita.

Bagaimana caranya ?. Mari kita mulai.

Sebelumnya pastikan browser pc anda sudah terinstal dengan flash player ( https://get.adobe.com/flashplayer ) dan java (http://java.com/en/download/)

1. Lakukan instalasi plugin BBB pada moodle anda. Akses disini https://moodle.org/plugins/view/mod_bigbluebuttonbn kemudian lakukan Download.

1

2. Setelah terdownload, maka upload pada folder /mod didalam instalasi moodle anda di server. Kemudian ekstrak sehingga mendapatkan satu folder baru : bigbluebuttonbn.

See also  Seri 2 Membangun Toko Online dalam 30 menit!. Aktivasi Plugin Webstore WP-Online-Store

2

3. Login pada akun admin moodle anda.

4. Maka akan muncul halaman dibawah ini. Berupa notifikasi bahwa ada plugin baru yang terdeteksi. Segera lakukan upgrade database dengan cara klik Upgrade Moodle database now.

3

Ketika sudah sukses, akan muncul seperti dibawah ini. Lanjutkan dengan Continue.
4

5. Pada setting baru, maka akan diberikan URL dan kode rahasia untuk tes dan trial BBB. Untuk mencoba klik Save changes
5

6. Masuk pada kelas course anda, kemudian tambahkan activity atau resource baru.

6

7. Pilih pada BigBlueButtonBN lanjutkan klik Add.

7

8. Kemudian berikan atribut pengisian form nya,

form 1. Isikan nama dan ucapan selamat datang.

form 2. Berikan checklist agar semua conference harus ada moderator/admin/tentor.

form 3. Jika tidak ada kekhususan user maka pilih All saja.

Akhiri dengan save and display
8

9. Tunggu sejenak, anda akan login sebagai moderator.

9

10. Agar bisa berbicara, pastikan sudah ada microphone dan teruji dengan baik. Klik ikon Microphone.

10

11. Untuk ijin dari browser agar bisa terkonek dengan microphone klik Allow.

11

12. Untuk headset, jika anda mendengar suara tertentu. Klik Yes.

12

13. Muncul display pada browser.
13

14. Untuk share webcam anda, klik pada ikon Share Your Webcam

14

Klik pada Allow
15

15. Akan muncul preview tampilan di layar anda. Untuk memulai, klik Start Sharing.

16

16. Jika sudah dishare, maka rekan anda yang lain juga bisa bergabung ke dalam diskusi dengan melakukan langkah share yang sama. Seperti dibawah ini.

1

Mudah sekali bukan ?. Saat ini Moodle anda menjadi lebih powerfull karena sudah support pembelajaran live conference.

Sedekar informasi, bahwa BBB memiliki fitur yang cukup banyak. Selain bisa conference, ada juga fitur untuk chatting, presentasi virtual dan berbagi desktop. Tentu saja semua free.

See also  Road Map Penerapan e-learning di Lembaga Pendidikan

Semoga bermanfaat.

Salam hangat,

 

Dedy Setyo.


Referensi :

  • http://tekno.kompas.com/read/2014/11/17/14100057/Skype.Kini.Hadir.di.Browser.Web
  • http://bigbluebutton.org/open-source-license-2/